Surga Tersembunyi di Indonesia

au tahu 10 destinasi tersebut? Ini dia selengkapnya.

1. Bali yang menggugah wisatawan dari petualangan dan suasana pantai

destinasi terbaik di indonesia
Bali tetap jadi yang terfavorit. Sumber foto
Karena sudah sukses jadi destinasi terbaik dunia, otomatis Bali juga jadi nomor satu di Indonesia. Nggak heran karena Bali memang selalu bisa memuaskan setiap wisatawan yang ingin menikmati petualangan dan wisata pantai. Ditambah lagi dengan kebudayaan Bali yang masih kental banget.


2. “Desa perdana uang muda dan manis”, begitulah sebutan orang Eropa untuk Lombok 

destinasi terbaik di indonesia
Selalu epik dengan keindahan alamnya, Lombok juga jadi destinasi terbaik. Sumber foto
Yang membuatnya unik adalah kondisi Lombok yang ada di garis Wallace atau zona peralihan flora fauna antara Asia dan Australia. Keindahan alam dan percampuran budaya Lombok (antara Jawa, Bali dan Goa) membuat Lombok jadi tempat yang nggak akan mudah Kamu lupakan.

3. Magelang, tempat bersemayamnya candi Budha terbesar di Indonesia

destinasi terbaik di indonesia
Magelang memang cuma kota kecil, tapi menyimpan banyak destinasi indah untuk dikunjungi. Sumber foto
Magelang ada di posisi ketiga yang jadi destinasi terbaik di Indonesia. Salah satunya karena di sini ada candi Budha terbesar. Wisata alam di Magelang juga cukup menarik, misalnya Kamu bisa mencoba rafting di Sungai Elo atau Sungai Progo.

4. Punya salah satu desa tradisional terbaik, nggak salah kalau tempat ini dijuluki “Flores”

destinasi terbaik di indonesia
Flores, indah dan cantik sesuai dengan namanya. Sumber foto
“Flores” sebetulnya bermakna bunga. Jadi nggak heran kalau tempat ini selalu cantik meski jauh dari kesan modernisasi dan perkotaan. Destinasi ini menyimpan banyak kejutan buat Kamu, misalnya Kelimutu, Wae Rebo, Bena, dan juga deretan kuliner khas jagung titi atau ubi cincang. Kamu harus sesekali menjumpai surga di timur Indonesia ini. 

5. Masuk ke daftar kota tersibuk di Indonesia, Batam juga sukses masuk di deretan destinasi terbaik

destinasi terbaik di indonesia
Ada rencana berlibur ke Batam? Sumber foto
Dekat dengan Singapura justru menjadikan Batam jadi tempat favorit untuk mencari suasana berbeda. Kekhasan masakan seafood segar Batam ternyata jadi daya tarik luar biasa buat wisatawan luar terutama Singapura. Selain itu ada juga destinasi lain yang bisa Kamu coba, misalnya bersantai di pantai, bermain golf, berlayar, atau merasakan kemewahan spa tradisional keraton.

6. Kota yang konon terbuat dari angkringan dan rindu, Jogjakarta

destinasi terbaik di indonesia
Kota Jogja, yang konon terbuat dari rindu dan angkringan. Sumber foto
Jogja memang selalu epik. Paduan kehidupan modern dan tradisional yang seimbang. Menjadikan Jogja sebagai kota maju tapi sisi kekentalan biudaya tetap terjaga. Jogja nggak cuma sekadar keraton atau candi, tapi juga destinasi alamnya yang luar biasa. Mulai dari gunung, pantai sampai wisata adrenalin. Oh ya, kemanapun Kamu pergi Jogja selalu punya angkringan dengan suasana hangatnya. 

7. Jakarta, kota kosmopolitan Indonesia yang nggak pernah sepi dari hiruk pikuk wisatawan lokal dan asing

desti nasi terbaik di indonesia
Kota metropolitan yang asyik juga untuk menghabiskan waktu liburanmu. Sumber foto
Jangan salah menduga, karena sebetulnya Jakarta jadi kota yang punya suasana malam terbaik di Asia. Wisatawan asing akan senang menjelajah Jakarta karena ada banyak destinasi yang dituju, misalnya Ancol, TMII, Kota Tua, Kepulauan Seribu atau juga wisata belanja.

8. Bintan yang memesona dengan kealamian pulau-pulaunya

destinasi terbaik di indonesia
Bintan yang cantik dengan pulau alaminya. Sumber foto
Bintan emang selalu sukses jadi desatinasi favorit bagi Kamu yang hobi golf. Tapi jangan pikir Bintan cuma punya itu. Karena ada banyak yang bisa Kamu lakukan di sini. Misalnya santai di pantai, masuk hutan dan naik gajah, wisata religi, atau cuma bersantai menikmati keindahan pulaunya yang masih alami. 

9. Aceh, negeri indah di ujung barat Indonesia yang juga dijuluki Serambi Mekah

destinasi terbaik di indonesia
Keindahan Aceh di malam hari, begitu memikat hati. Sumber foto
Kota yang bangkit dan tunjukkan pada dunia lewat keindahan destinasai wisata alam juga lewat kebudayaannya yang khas. Aceh punya destinasi terbaik buat Kamu kunjungi misalnya Masjid Baiturrahman, Museum Tsunami, Pantai Ulee Lheue, Pulau Berhala, atau Pulau Rubiah. Kamu bisa diving dan juga mencicipi kuliner khas Aceh, seperti kopi krueng, mie Aceh,ayam tangkap, atau bubur kanji daging.

10. Bandung yang akan selalu membuatmu rindu jika lama tak bersua dengannya

destinasi terbaik di indonesia
Bandung, kota dingin yang konon jadi pusatnya cewek traveler cantik. Sumber foto
Nggak berlebihan, karena Bandung itu cantik, indah, sejuk, dingin dan kaya. Kamu mau cari wisata alam ada, wisata kuliner ada, wisata belanja ada, wisata sejarah pun ada. Ssttt, khusus buat Kamu cowok  yang masih jomblo, konon di Bandung itu pusatnya cewek cantik. Jadi mungkin cocok kalau Kamu mau traveling ke sini. Siap atahu pulang dapet jodoh

Sumber : https://phinemo.com/10-destinasi-terbaik-di-indonesia-2017-versi-tripadvisor/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar